Honda Mobilio RS |
Honda Mobilio RS, Jakarta – Setelah resmi rilis pertengahan 2014, Honda Prospect Motor (HPM) menggelar test drive Honda Mobilio RS.
Dilansir dari rajamobil.com, Honda mengadakan ujicoba Honda mobilio RS dengan menjelajahi Malang hingga Surabaya yang berlangsung tanggal 13-15 Agustus 2014.
Dalam acara test drive ini, Honda Mobilio RS ikut menyertakan keseluruhan warna yang ada pada varian tersebut yakni White Orchid Pearl, Alabaster Silver Metallic, dan Carnelian Read Pearl.
Dalam acara test drive turut hadir Presiden Director Honda Prospect Motor Tomoki Uchida dan Aftersales Director Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy.
Kali ini tim KHM akan mereview jeroan Honda Mobilio RS yang mengikuti test drive ini.
MESIN
Honda Mobilio RS didukung mesin Honda i-VTEC SOHC 1.5L, 16 Valve, 4 silinder, dukungan mesin sangat terasa ketika meninggalkan Restoran Taman Indie alang menuju Batu, sehingga membuat nyaman saat berkendara.
Mobilio RS cukup responsive ketika menanjak atau menikung dikawasan wisata selecta, Batu. Dengan dukungan mesin yang menghasilkan tenaga sebesar 118 PS pada putaran mesin 6.600rpm dengan torsi maksimum sebesar 14,8kg.m, tikungan dan tanjakan dengan mudah dilewati.
Mesin Mobilio RS juga telah didukung sistem drive by wire. Ini berupa system elektronik yang mengontrol buka tutup throttle Valve yang berfungsi sebagai presisi akselerasi yang maksimal, namun tetap hemat bahan bakar.
SUSPENSI
Honda Mobilio RS didukung system suspense depan MacPherson Strut dan suspense belakang H-shape Torsion Beam.
Selain itu, dengan panjang total 4.398 mm plus wheel-base 2650 mm dapat menghasilkan kabin yang luas. Dengan Ground Clearance yang tinggi (189mm) memberikan kenyamanan dan kemudahan ketika melewati jalan bergelombang.
INTERIOR
Interior Honda Mobilio RS didominasi oleh warna hitam dan aksen warna silver yang memberikan kesan mewah dan sporty pada mobil ini.
Kesan mewah didapatkan dari system Audio Video Touchscreen 6,1 inci. Sistem hiburan ini memungkinkan pengemudi dan penumpang menikmati sajian audio dalam berbagai format.
Teknologi lainnya yang tak kalah canggih adalah system Rear Parking Camera, dan Auto Lock System by Speed yang akan mengunci pintu mobil secara otomatis ketika mobil berjalan dalam kecepatan 15km/jam.
Kaca depan Mobilio memakai teknologi green glass yang efektif mengurangi sengatan matahari. Teknologi semacam ini juga dipakai di premium MPV Honda Odyssey.
Mobilio RS juga sudah dilengkapi AC double blower agar aliran udara bisa merata menjangkau seluruh area kabin. Jadi, penumpang di baris kedua dan ketiga pun dapat menikmati perjalanan dalam atmosfir yang sejuk dan nyaman.
EKSTERIOR
Honda Mobilio RS merupakan tipe mobil tertinggi dibandingkan tipe mobilio lainnya, hal itu terlihat perbedaan eksterior pada mobil..
Bumper depan memiliki lebih banyak lekukan. Dudukan fog lamp juga lebih besar. Perbedaan lain adalah penambahan roof moulding atau tambahan plat metal pada sisi kiri-kanan atap.
Headlamps Mobilio RS menggunakan lampu LED. Dengan menggunakan running daylight atau lampu siang hari warna putih, menambah keunggulan Moblio RS dibandingkan sejumlah merek mobil lain di kelas serupa. Penggunaan lampu LED juga terdapat di lampu rem tambahan di atas pintu bagasi.
Desain eksterior menggunakan konsep Dual Solid Motion, perpaduan garis bodi yang dinamis dengan Glassy Cabin yang memberikan nuansa sporty dan luas.
sumber : rajamobil.com
0 komentar:
Posting Komentar