MPV Delica |
Indonesia International Motor Show 2014, Jakarta – Rumor seputar MPV Delica dari Mitsubishi akhirnya mulai menemukan titik terang. Setelah banyak spekulasi yang muncul apakah MPV Delica akan rilis di IIMS akhirnya terjawab. PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor (KTB) selaku pemegang merek Mitsubishi di Indonesia memberikan jawaban pastinya.
Head of MMC & MFTBC PR department, Intan Vindiasari mengatakan MPV Mitsubishi Delica kemungkinan besar akan menjalani debut di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014.
“Kemungkinan besar seperti itu, MPV Delica akan masuk di IIMS 2014 ini. Nanti lihat saja akan ada orang besar yang hadir ke sini,” kata Intan kepada para awak media otomotif.
Intan menambahkan, Mitsubishi Delica berbeda dengan MPV lainnya. Delica memiliki banyak perbedaan dan keunggulan tersendiri.
“Salah satunya seperti ground clearance yang lebih tinggi, lebih kuat atau bisa dibilang Delica ini adalah MPV Crossover.” Tutur Intan.
Rilisnya MPV Delica di Indonesia akan memanaskan persaingan di segmen MPV dimana mobil ini diprediksi akan menjadi pesaing dari Nissan Serena dan Mazda Biante.
"Kita berharap Delica ini bisa sukses kedepannya. Jadi kita bisa terus bermain dan mengembangkan mobil lainnya di segmen MPV," tandasnya
Disinggung mengenai harga MPV Delica, Intan belum mengetahui harga pasti dari mobil anyar ini, “ Jujur kalo harga saya sendiri belum tahu” tutup Intan.
Kita nantikan debut dari MPV Crossover ini di IIMS 2014.
0 komentar:
Posting Komentar