Selasa, 17 Juni 2014

Penjualan Mobil Kia Secara Global Meningkat.


KIA Motors Company
Info mobil kia, Seoul – Kabar gembira datang dari pabrikan asal Korea Selatan Kia Motors Corporation (KMC). KMC mencatatkan angka penjualan global (penjualan ekspor, penjualan domestik dan penjualan dari luar negeri) sebesar 257.132 unit pada Mei 2014. Angka ini diperoleh dari penjualan mobil penumpang dan  kendaraan komersil yang meningkat 4 persen dari tahun sebelumnya.


Menurut data yang dirilis KMC, pada Mei 2014 Kia Motors membukukan kenaikan penjualan  year-on-year masing-masing di Amerika Utara sebanyak 68.102 unit atau 13,7 persen, China sebanyak 54.726 unit atau 8,9 persen, dan Pasar Umum (meliputi Amerika Tengah, Selatan, Karibia, Asia, Timur Tengah, Afrika, Eropa Barat dan Timur) sebesar 2,6 persen atau sebanyak 45.790 unit yang terjual.

Secara global penjualan mobil Kia di lima bulan pertama tahun 2014 meningkat sebesar 4,9 persen dengan total penjualan yakni 1.195.477 unit.

Model terlaris Kia di pasar luar negeri untuk bulan Mei, yaitu KIA Rio dengan perolehan 44.037 unit. Pada produk C-Segmen Cerato menjadi produk KIA terlaris kedua dengan meraih penjualan sebesar 38.772 unit.

Sedangkan untuk segmen SUV KIA Sportage berhasil terjual sebesar  35.685 unit, disusul oleh penjualan sedan Optima sebanyak 25.962 unit dan KIA Soul Crossover perkotaan terjual sebesar 20.019 unit.

Untuk pasar otomotif Indonesia Model terlaris KIA adalah Kia Picanto dan Kia Rio.

Executive Vice President and COO, KMC, Thomas Oh mengatakan, "Pertumbuhan penjualan global Kia di bulan Mei didorong oleh model-model andalan KIA di pasar AS, dimana KIA mencapai tonggak penjualan bulanan terbaik yang pernah diraih lebih dari 60.000 unit.”

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes