Senin, 21 Juli 2014

Datsun GO+ Panca Telah Terpesan 5.200 Unit.


Datsun GO+ Panca
Harga Datsun GO+ Panca, Jakarta – Sejak pertama kali diperkenalkan pada September 2013, dan resmi dirilis pada bulan Mei 2014, Datsun GO+ Panca mendapat sambutan yang positif dari masyarakat.

Datsun GO+ Panca adalah mobil murah jenis Low MPV dari Datsun di kelas Low Cost Green Car ( LCGC).  Selain itu jika sesuai rencana pada bulan September, Datsun akan merilis Datsun GO versi hatchback yang diyakini akan memilki harga yang lebih murah dibandingkan Datsun GO+ Panca.

Menurut Presdir PT Nissan Motor Indonesia (NMI) Stephanus Ardianto, Datsun GO+ Panca ini memang didesain untuk kaum muda yang dimanis, optimistis dan memiliki keinginan kuat untuk mewujudkan mimpi dan harapan.

Kini angka pemesanan untuk Datsun GO+ Panca sudah mencapai lebih dari 5.200 unit dan 48 persen di antaranya adalah mereka yang membeli mobil untuk pertama kalinya.

"Saya berharap Datsun ini bisa merealisasi mimpi dari konsumen Indonesia yang pertama kali ingin punya mobil," jelas pria yang akrab disapa Steve di Jakarta.

Di pasar otomotif nasional, Datsun GO+ Panca ini tersedia 5 tipe yaitu D, A, A option, T, dan T option. Datsun Go+ Panca D menjadi tipe terendah yang dijual Rp 85 juta dan tipe teratas Datsun Go+ Panca adalah T option yang dijual Rp 102,9 juta.

Datsun Go+ Panca disokong mesin HR12 dengan kapasitas 1.200 cc bertenaga 68 Ps dan baru tersedia dalam transimi manual 5 percepatan.


0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes