All New Honda CR-V 2015 |
Mobil Honda, Paris – Ajang Paris Motor Show 2014, dijadikan ajang oleh Honda untuk memperkenalkan Honda CR-V Facelift. Mobil baru dari Varian Honda CR-V ini dibandrol US$23.320 ( Rp. 282 Juta ).
Honda melakukan berbagai pembaruan pada CR-V terbaru ini, terutama di bagian eksterior maupun interior. Tidak hanya pada tampilan, Honda CR-V generasi keempat ini juga menggendong varian mesin diesel baru 1.6-liter i-DTEC empat silinder, yang termasuk dalam seri Earth Dreams Technology.
Mesin ini menggantikan varian diesel 2.2-litre i-DTEC yang tak lagi diproduksi oleh Honda.
Carbuzz melansir, mesin diesel baru ini mampu menghela tenaga 158bhp dan torsi 258lb ft. Sedangkan untuk kadar emisi CO2 diklaim kurang dari 130g/km ketika mesin disandingkan dengan transmisi manual enam percepatan, atau lebih baik 11% dari varian mesin lama.
Mesin anyar ini juga ditawarkan dengan transmisi matik sembilan percepatan. Perpaduan mesin dan girboks ini menghasilkan emisi kurang dari 135g/km, atau 20% lebih baik dari mesin lawas.
Sumber : carbuzz
0 komentar:
Posting Komentar